PENDERITAAN RAKYAT
Puisi Siti Halimah
Polusi udara dimana-mana
pencemaran limbah pabrik,
merusak lingkungan.
Tak ada yang menyadarinya,
tak ada yang menghiraukannnya.
Bumi semakin hari semakin panas.
meningkatnya udara-udara yang kotor.
maraknya anak-anak bangsa yang harus memungut sampah.
Pemerintah hanya diam,
tak memiliki hati nurani.
belas kasihan,
atau rasa iba sedikit pun.
Pemerintah menghambur-hamburkan uang negara.
menyogok orang sana-sini
melakukan tindak kejahatan yang dibenci oleh kami.
Janji dan ucapan manis
kini telah sirna bak terhapus dosanya.
permohonan yang tiada henti kepadanya.
Jika salah,
orang lain yang dijadikan kambing hitam.
komplotannya yang melindunginya...
Jadi apa negaraku ini ???
negara yang katanya telah merdeka,
tapi masih saja ada penjajah.
Hukum bisa dibeli dengan uang.
polisi bisa disogok dengan uang.
bahkan tidur dipenjarapun masih bisa bermain dengan uang.
Apa yang terjadi TUHAN....
apa yang terjadi dengan pemimpin-pemimpin kami ?
dengan wakil-wakil kami ?
apa mereka tak pernah sadar,
bahwa mereka bisa hidup enak karna kami.
menikmati segalanya dari uang kami...
sungguh tak bermoral !!!
mengaku lulusan serjana,
tapi tidak tau, apa itu penderitaan rakyat.
Thursday, April 19, 2012